Datsun 1500 & 1300 GN620
Datsun GN620 atau yang biasa disebut juga Datsun 620 atau Datsun 1500 dan Datsun 1300 ini adalah sebuah mobil pickup buatan Datsun yang pertama kali muncul tahun 1972 di Jepang. Sebenarnya Datsun 620 ini merupakan generasi ke 4 dari Datsun small truck yang hadir sejak 1955 di Jepang. Untuk pasar Indonesia hadir dalam pilihan sasis panjang dan pendek.
Datsun pikap ini terbagi menjadi sasis panjang dan sasis pendek. Untuk versi sasis panjang menggunakan mesin J15 berkapasitas 1483cc (1500cc) OHV dengan pemasok bahan bakar karburator. Mesin ini sanggup menghasilkan tenaga sebesar 76Hp dan banyak diaplikasikan untuk mobil pickup Datsun diluar sana. Untuk versi short wheel base memakai mesin J13 berkapasitas 1289cc OHV yang juga mengandalkan karburator untuk pemasok bahan bakarnya. Mesin 1300cc ini sanggup menghasilkan tenaga sebesar 67Hp saja. Kedua pilihan mesin tadi digabungkan dengan gearbox manual 4 speed Nissan F4W63 untuk keluaran 1972 sampai 1973 dan gearbox manual 4 speed Nissan F4W71 dari 1973 sampai 1979.
Ciri khas dari body Datsun pikap ini adalah ornamen body samping didekat knob pintu depan yang disebut Nissan sebagai "Wing line" atau "Bullet Side". Selain itu terdapat emblem Datsun 1500 atau Datsun 1300 didekat fender depan. Pada bagian depan terdapat emblem Datsun dibagian grill dengan garis berwarna merah dan biru dibelakangnya. Letak spion aslinya untuk versi Indonesia sama dengan versi Jepang yang letaknya ada di fender depan bukan didekat jendela depan yang biasa disebut juga dengan istilah spion tanduk.
Awalnya Datsun 620 ini hanya hadir dalam bentuk pikap saja. Karena munculnya permintaan, hadirlah Datsun 620 station wagon buatan karoseri lokal. Untuk versi long wheel base bentuknya sangat mirip dengan station wagon dimana kaca samping paling belakang biasanya memanjang. Sepintas bentuknya persis mobil jenazah walau begitu, biasanya bisa muat sampai 7 orang penumpang dewasa dengan ruang kaki yang lega dan bagasi yang luas. Untuk yang sasis pendek biasanya dipakaikan ban SUV dan sedikit ditinggikan biar kelihatan gagah.
Keunggulan mobil ini adalah daya tahannya yang terkenal badak. Mesinnya lumayan responsif jika sehat terutama untuk versi 1500cc nya. Karena belum ada fitur fitur untuk kenyamanan dan terlahir sebagai mobil barang, stirnya terasa berat. Untuk kecepatan jangan ditanya karena ini mobil barang yang hanya mementingkan tenaga untuk angkut barang berat, bukan untuk ngebut. Tenaga bawahnya terasa besar sehingga dulunya banyak dipakai didaerah pegunungan dan mobil ini mempunyai final gear khas pickup. Untuk sparepartnya dulunya sangat mudah karena mobil ini merupakan kuda beban yang jadi andalan usaha. Tapi untuk sekarang, entah karena keberadaan mobil ini juga sudah lumayan jarang.
Spesifikasi Datsun 620 ini adalah sebagai berikut:
Spesifikasi Datsun 620 | |
---|---|
Jenis | Pickup Minibus |
Tipe | 620 |
Mesin | J13 OHV 1300cc J15 OHV 1500cc |
Bore X Stroke | 73.0 X 77.0 mm (J13) 78.0 X 77.0 mm (J15) |
Sistem Bahan Bakar | Karburator |
Transmisi | Manual 4 Speed |
Wheelbase | 2.300 mm (SWB) 2.530 mm (LWB) |
Panjang | 3.841 mm (SWB) 4.597 mm (LWB) |
Lebar | 1.495 mm |
Tinggi | 1.395 mm |
Nice! Jarang-jarang ada yang bahas Datsun Pickup, versi jadul pula. Ditunggu tulisan lain seputar Datsun atau Nissan dong mas, thanks!
BalasHapus